Breaking

Minggu, 07 Februari 2021

5 Spanduk Banner Imlek Full Vector CDR

5 Spanduk Banner Imlek Full Vector CDR

Imlek merupakan perayaan pergantian tahun dari musim dingin ke musim semi yang biasa dilakukan oleh masyarakat Tionghoa. Perayaan yang identik dengan atraksi Barongsai dan festival lentera ini di lambangkan dengan 12 zodiak atau shio pada setiap tahunnya dalam penanggalan Cina.

Mengenal Shio Cina

Tahun ini misalnya yang di lambangkan sebagai tahun kerbau. Shio Cina sendiri dilambangkan dengan 12 karakter binatang, yaitu: Tikus, kerbau, macan,kelinci, naga, ular, kuda, kambing, monyet, ayam, anjing, dan babi.

Sifat-sifat yang dimiliki oleh hewan-hewan tersebut mempunyai filosofi tersendiri untuk menggambarkan suatu keadaan dalam setiap tahun pada kepercayaan masyarakat Tionghoa. Selain itu juga Shio selalu dikaitkan dengan karakter seseorang yang lahir pada tahun shio tersebut yang digambarkan oleh karakter dari hewan dalam 12 zodiak.

Tahun ini adalah tahun kerbau. Orang yang percaya ramalan akan meyakini bahwa seseorang yang lahir pada tahun kerbau akan mengalami hal yang baik dalam masalah kekayaan maupun asmara. Untuk menguraikan beberapa karakter hewan-hewan tersebut, mari kita simak ulasannya berikut ini:

1. Shio Kambing

Orang yang lahir pada shio ini memiliki nasib yang kurang beruntung. Karena sifat murah hati yang mereka miliki membuat mereka sulit untuk menabung. Selain itu mereka juga memiliki sifat baik hati dan penyayang serta pemalu.

Mereka cenderung menyukai hal-hal yang berhubungan dengan seni dan kreatifitas, namun ide-ide mereka yang muncul membutuhkan biaya yang tidak sedikit untuk merealisasikannya. Orang dengan shio ini harus lebih fokus dan teliti dalam hal keuangan.

2. Shio Tikus

Tikus mempunyai karakter selalu ingin tahu dan kreatif. Tikus juga dipercaya sebagai hewan yang menyenangkan, dapat diandalkan dan suka mencari kesepakatan. Selain itu juga, tikus dikenal sebagai hewan yang cerdas, banyak akal, dan baik hati.  Orang yang lahir di tahun ini memiliki pemasukan yang mengalir dengan baik. Meski kesulitan itu tetap ada, namun bantuan pun akan selalu datang.

Seseorang yang mempunyai shio tikus harus berhati-hati terhadap penipuan dan spekulasi.

Template Spanduk Imlek Gratis

3. Shio Monyet

Orang yang lahir di shio ini mempunyai karakter yang kreatif, menyukai tantangan. Dia juga bisa memecahkan masalah yang rumit karena dia memang seorang yang pandai. Selain itu sifat ambisius dari orang ini membawanya mencapai hal-hal yang tidak berani dicoba orang lain.

Di tahun ini, kondisi keuangan seseorang yang lahir di tahun monyet akan berjalan dengan baik, syaratnya adalah dengan memperluas jaringan dan pergaulan.

4. Shio Ayam

Mempunyai karakter kurang ajar dan terlalu percaya diri menjadikan orang dengan shio ayam sangat suka menjadi pusat perhatian. Selain itu dia juga mempunyai karisma yang kuat dan seorang pendongeng yang berbakat. Kondisi keuangan shio ayam di tahun ini akan lancar jaya. Banyak potensi rezeki yang datang secara tidak terduga, namun perlu diperhatikan juga dalam mengelola keuangan.

Template Spanduk Imlek Gratis

5. Shio Naga

Penuh energi dan kekuatan, inilah karakter yang dimiliki seseorang dalam shio naga. Kehidupannya penuh warna dan selalu sibuk. Selain itu dia juga memiliki banyak teman dan penggemar dan juga sangat eksentrik serta suka menuntut.

6. Shio Ular

Orang pada shio ini tidak suka terburu-buru saat menganalisa sesuatu dan mereka sangat intuitif, anggun dan memiliki suara yang lembut. Keuangannya akan lancar di tahun ini dengan kerja keras yang dia lakukan. Meskipun demikian dia harus mengelola keuangannya dengan baik dan berhati-hati dalam investasi.


7. Shio Babi

Disebut-sebut memiliki kejujuran, kesederhanaan, dan keberanian, orang pada shio babi juga dikenal maksimal dalam melakukan sesuatu terutama dalam hal kemurahan hati, percintaan dan persahabatan. Dia juga tidak pernah kekurangan teman karena kepribadiannya yang besar dan hasrat untuk berekspresi.

8. Shio Kelinci

Orang pada shio ini sangat cocok dijadikan teman curhat karena memiliki banyak nasihat dan cenderung tenang meskipun terkadang bisa menjadi pemurung.


Template Spanduk Imlek Gratis

9. Shio Kuda

Kepribadian orang yang lahir pada shio ini selalu berpandangan secara optimis dan energik. Banyak bicara dan intuitif juga melekat padanya. Dia dapat mendorong orang yang pemalu menjadi terbuka, meskipun suasana hati mereka seringkali mendorongnya menjadi pemarah.

10. Shio Anjing

Memiliki kecerdasan dan terus terang adalah karakter yang dimiliki shio ini. Selain itu, mereka juga memiliki hasrat akan keadilan dan kesetaraan serta kesetiaan. Di tahun ini mereka akan mendapatkan banyak bantuan dalam membangun keuangannya dean rejekinya akan mengalir jika dia melakukan setiap pekerjaannya dengan baik. Ide dan peluang usaha terbuka lebar untuk dirinya.

Template Spanduk Imlek Gratis

11. Shio Kerbau

Shio ini juga sangat cocok untuk dijadikan teman curhat. Karena sejatinya mereka adalah seorang pendengar yang baik walaupun cenderung keras kepala. Mereka juga selalu tabah, sabar, kerja keras dan tak kenal lelah. Karena itulah mereka selalu dikelilingi keberuntungan.


12. Shio Macan

Mereka yang lahir di shio ini sulit untuk diprediksi dan suka memberontak. Meski demikian, banyak orang mengagumi mereka dengan rasa hormat. Mereka juga tak mengenal rasa takut dan mampu berjuang dalam keraguan.

Template Spanduk Imlek Gratis

Biasanya, perayaan tahun baru Imlek ditandai dengan dipasangnya spanduk atau banner-banner yang terpasang di tempat-tempat yang ramai aktivitas. Spanduk-spanduk tersebut identik dengan lambang-lambang shio dari 12 zodiak Cina. Seperti desain-desain spanduk yang saya bagikan berikut ini yang saya buat dengan aplikasi CorelDraw X7 dan saya upload dengan format CDR dan PDF.





Disclaimer: Images, articles or videos that exist on the web sometimes come from various sources of other media. Copyright is fully owned by the source. If there is a problem with this matter, you can contact