Breaking

Minggu, 07 Februari 2021

5 Spanduk Banner Konter Seluler Vector CDR

5 Spanduk Banner Konter Seluler Vector CDR

Maraknya pengguna handphone dan smartphone di dunia tentunya membuat para pengusaha provider sangat kaya raya. Walaupun ada juga perusahaan provider yang dimiliki langsung oleh negara melalui BUMN.

Kita mengenal beberapa nama provider yang digunakan di Indonesia, seperti, Telkomsel, Indosat, XL, Three, Smartfren dan Axis. Akan tetapi Axis kini telah menjadi anak dari XL dimana keduanya berada pada jaringan provider yang sama.

Handphone dan smartphone tanpa adanya suatu provider akan kehilangan fungsinya sebagai alat komunikasi. Bagaimana tidak, semua komunikasi yang dilakukan melalui seluler pasti harus menggunakan jaringan provider yang sudah terhubung ke satelit-satelit pemancar.

Jaringan seluler pada suatu provider memungkinkan kita untuk berkomunikasi jarak jauh tanpa mengenal batasan jarak, selama di tempat tersebut masih dalam area cakupan signal yang dihubungkan melalui tower-tower jaringan. Masing-masing provider memiliki tower jaringannya sendiri.

Melihat fakta ini, wajar jika banyak sekali kios-kios ataupun konter yang menjajakan sarana jaringan suatu provider yang tersedia dalam bentuk kartu chip fisik maupun  voucher yang telah diisi data yang memungkinkan seseorang untuk memasangnya pada handphone ataupun smartphone mereka.

Konter-konter ini biasanya menjual beberapa produk dari masing-masing provider baik itu dalam bentuk kartu perdana, pulsa maupun dalam bentuk paket data ataupun voucer data.

Di setiap masing-masing konter biasanya terpasang spanduk atau banner yang berfungsi sebagai identitas dari konter tersebut dan menjadi tanda bahwa tempat atau kios tersebut adalah sebuah konter seluler.

Banner-banner tersebut didesain dengan menyisipka beberapa logo dari masing-masing provider. Seperti beberapa contoh desain spanduk konter dibawah ini:

1. Banner Konter Seluler #01

Template Banner Konter 01

Desain spanduk yang pertama berwarna merah kontras dengan tulisan VISIT Cell berwarna kuning di bagian kanan atas yang menunjukkan nama dari konter tersebut. Tulisan dibuat dengan menggunakan font American Captain dan Brush Script Std.

Untuk tulisan produk dibuat dengan menggunakan font Belwe Bd BT dengan warna tulisan putih dan list hitam untuk line luarnya. Untuk logo tangan memegang handphone di bagian kanan bawah bisa mencarinya di pencarian Google. Sama halnya dengan logo-logo provider yang ada di kiri atas spanduk. Ambil template Spanduk ini ...


2. Banner Konter Seluler #02


Template Banner Konter 02

Desain yang ke-dua ini lebih universal dengan perpaduan warna background biru muda dan biru. Pada bagian atas background terdapat tulisan ANDREAS Tour and travel. Di bagian kiri atas terdapat gambar pesawat, kereta api dan kapal pesiar dengan format PNG. Sedangkan untuk item produk diletakkan dibagian tengah bawah. Adapun produk-produk yang ditawarkan di dalam banner ini yaitu, pulsa, pembayaran tagihan telpon, pembayaran internet, booking hotel, pembayaran BPJS, pembayaran tagihan air, pembayaran listrik, pemesanan tiket pesawat, voucher game, pembayaran tv cabel berlangganan, pembayaran kartu kredit dan pemesanan tiket kereta api. Setiap item produk disertai gambar di atasnya.

Tools dan perintah yang digunakan dalam desain spanduk ini adalah, Ellipse Tools, Rectangle Tools, Text Tools, Insert Curve, Powerclips, dan Bezier ToolsAmbil template Spanduk ini ...

3. Banner Konter Seluler #03



Template Banner Konter 03


Mungkin spanduk ini tidak terlihat seperti banner konter seluler. Spanduk Aura Payment Online di atas memiliki konsep kantor Pos ya, gan. Memiliki kombinasi warna hitam, putih dan orange pada backgroundnya.

Pada background berwarna orang dibuat dengan menggunakan Rectangle Tools secara full memenuhi ukuran banner. kemudian untuk background warna putih menggunakan Rectangle Tools yang telah di radius  untuk kanan atas dan kanan bawah. Dan untuk background berwarna hitam di bagian atas menggunakan Rectangle Tools yang juga telah diradius untuk bagian kanan atas dan bawah dan ukurannya lebih kecil dari objek berwarna putih.

Untuk nama konter ditempatkan pada objek yang berwarna hitam. Sedangkan untuk list item produk ditempatkan pada objek berwarna putih.

Adapun produk-produk yang ditawarkan adalah: Pembayaran tagihan listrik, token listrik, pembayaran PAM/PDAM, pembayaran tagihan telephone/Indihome, pembayaran BPJS, Grab Driver, pembayaran pajak bumi dan bangunan, pembayaran Tokopedia, pembayaran Bukalapak, pembayaran Prudential, pembayaran Jiwasraya, pembayaran Allians, pembayaran Heksa, pembayaran PGN, pembayaran tagihan TV berlangganan, pembayaran angsuran kendaraan, dan isi pulsa/paket data. Ambil template Spanduk ini ...


4. Banner Konter Seluler #04


Template Banner Konter 04

Banner Mas Hafiz Cell ini menggunakan warna kuning sebagai background dasarnya. Di sebelah kiri spanduk terdapat gambar tangan memegang handphone dimana format gambar adalah PNG. Untuk logo-logo provider diletakkan di samping gambar tangan, dan untuk list item produk diletakkan di bagian kanan banner. Judul spanduk diletakkan dibagian tengah atas didalam object berwarna merah yang telah di desain seperti yang terlihat pada priview gambar di atas. Font yang digunakan di dalam spanduk ini adalah Bellfods dan American CaptainAmbil template Spanduk ini ...


5. Banner Konter Seluler #05


Template Banner Konter 05

Template banner konter yang terakhir berbentuk portrait dengan warna merah sebagai backgroundnya. Pada bagian paling atas spanduk terdapat tulisan HAFIZ CELL yang merupakan nama dari konter tersebut. kemudian di bawahnya terdapat tulisan "Jual Pulsa & Kuota" serta beberapa gambar logo provider kecil.

Di bagian bawah logo-logo kecil merupakan list gambar logo provider yang ukurannya lebih besar dan disamping logo tersebut terdapat dua kolom kosong berisi 7 baris tempat menuliskan space data dari provider tersebut dan daftar harganya. Ambil template Spanduk ini ...

Disclaimer: Images, articles or videos that exist on the web sometimes come from various sources of other media. Copyright is fully owned by the source. If there is a problem with this matter, you can contact